Minggu, April 20, 2025
No menu items!

Jangan Merem saat Salat: Tundukkan Pandangan, Hadirkan Khusyuk

Must Read

JAKARTAMU.COM | Dalam salat, seorang muslim dituntut untuk menghadirkan hati dan pikirannya sepenuhnya kepada Allah. Salah satu adab salat yang diajarkan oleh para ulama adalah tidak memejamkan mata kecuali ada alasan yang benar, seperti menghindari gangguan yang mengacaukan konsentrasi.

Allah Ta’ala berfirman dalam Al-Qur’an:

قَدْ أَفْلَحَ ٱلْمُؤْمِنُونَ ۝ ٱلَّذِينَ هُمْ فِى صَلَاتِهِمْ خَٰشِعُونَ

“Sungguh beruntung orang-orang yang beriman, (yaitu) orang-orang yang khusyuk dalam shalatnya.”
(QS. Al-Mu’minun: 1-2)

Khusyuk dalam salat mencakup fokus hati dan jasmani. Para ulama menjelaskan bahwa membuka mata dan mengarahkan pandangan ke tempat sujud dapat membantu menghadirkan kekhusyukan. Rasulullah ﷺ bersabda:

إِذَا قَامَ أَحَدُكُمْ فِي الصَّلاَةِ فَلاَ يَرْفَعْ بَصَرَهُ إِلَى السَّمَاءِ، أَنْ يُغْمِضَ عَيْنَيْهِ وَإِنَّمَا يَنْظُرُ إِلَى مَوْضِعِ سُجُودِهِ

“Jika salah seorang dari kalian berdiri dalam shalat, maka janganlah ia mengarahkan pandangannya ke langit, dan jangan pula ia memejamkan matanya, tetapi hendaklah ia melihat ke tempat sujudnya.”
(HR. Al-Baihaqi dalam As-Sunan Al-Kubra, no. 3711)

Imam Ibnul Qayyim rahimahullah menjelaskan bahwa memejamkan mata dalam shalat tidaklah dianjurkan, kecuali jika di sekelilingnya ada sesuatu yang mengganggu kekhusyukan, seperti hiasan berlebihan di dinding atau hal-hal yang dapat mengalihkan perhatian.

Oleh karena itu, menundukkan pandangan ke tempat sujud tanpa memejamkan mata adalah adab yang lebih utama. Ini membantu menjaga konsentrasi dan menghadirkan ketenangan dalam shalat.

Semoga kita semua diberikan kekhusyukan dalam shalat, sehingga shalat kita semakin berkualitas dan mendekatkan diri kepada Allah. Aamiin. (Dwi Taufan Hidayat)

Massa Bela Palestina Gelar Aksi di Depan Kedubes AS

JAKARTAMU.COM | Massa “menyerbu” Kedutaan Besar Amerika Serikat, Gambir, Jakarta Pusat, Minggu (20/4/2025) pagi.  Massa berkumpul dan datang dari...
spot_img

More Articles Like This