Selasa, Maret 18, 2025
No menu items!
spot_img

Kiai Saad Ibrahim: 10.000 Porsi Baksomu Gratis Mendorong Gerakan Filantropi

spot_img
Must Read

JAKARTAMU.COM | Ramadan selalu menghadirkan beragam aksi sosial. Salah satunya diinisiasi Lazismu DKI Jakarta melalui program “Berbagi Baksomu”. Dalam program kerja sama dengan Bank Syariah Indonesia (BSI) dan BAIQ ini, dibagikan 10.000 porsi bakso gratis kepada masyarakat selama 10 hari di 12 masjid.

Ketua Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Dr. KH. M. Saad Ibrahim, MA menyebut program ini adalah wujud gerakan filantropi yang terus didorong Muhammadiyah. Dia mengapresiasi para muzakki yang telah berkontribusi dalam kegiatan ini.

”Saya ucapkan pertama-tama jazakumullah khairan jaza, terima kasih, insyaallah, Allah SWT akan memberikan balasan kepada yang memberi dan juga kepada kita yang menerima,” ujar Kiai Saad di Gedung Dakwah Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jakarta, Kramat Raya, MInggu (16/3/2025).

Kiai Saad  yang membawahi Bidang Tabligh, Dakwah Komunitas, Kepesantrenan, dan Pembinaan Haji-Umrah PP Muhammadiyah menjelaskan, ketika kebiasaan berbagi ini terus dilestarikan oleh masyarakat, maka akan menjadi suatu sunnah hasanah yang membawa manfaat luas.

“Jika kebiasaan ini ditiru banyak orang, maka akan menjadi sunnah hasanah. Siapa pun yang menginisiasi suatu kebiasaan baik, lalu diikuti oleh orang lain, maka ia akan mendapatkan bagian dari pahala mereka,” tambahnya.

Sebagai bentuk pengingat, Kiai Saad menegaskan bahwa segala bentuk sedekah dan kebaikan yang diberikan tidak akan hilang sia-sia. Justru, semakin banyak yang diberikan, semakin besar pula balasan yang akan diterima dari Allah Swt.

“Tidak ada sesuatu yang hilang. Semakin banyak kita memberi, semakin banyak pula Allah Swt. akan memberikan kepada kita. Bahkan jika tidak ikhlas sekalipun, balasannya tetap ada di dunia ini. Namun, jika dilakukan dengan ikhlas, maka akan ada balasan di dunia dan akhirat,” jelasnya.

Menjalankan Amanah dengan Penuh Kehati-hatian

Kiai Saad mengingatkan kepada para amil dan pengelola dana umat agar selalu berhati-hati dalam menjalankan amanah. Ia menekankan pentingnya transparansi dan akurasi dalam menghimpun serta menyalurkan donasi agar tepat sasaran sesuai dengan ketentuan asnaf yang berhak menerimanya.

“Karena ini menyangkut urusan umat dan berkaitan dengan materi, maka tolong berhati-hati. Jalankan amanah dengan penuh tanggung jawab dan pastikan penyalurannya tepat,” tegasnya.

Mantan Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur periode 2015-2020 ini juga menggarisbawahi prinsip utama dalam mengelola dana umat, yaitu menyalurkan donasi dengan segera agar manfaatnya dapat dirasakan lebih cepat oleh penerima.

“Semakin cepat disalurkan, semakin baik. Jika prinsip ini dijalankan dengan baik, insyaallah Lazismu akan semakin kuat dan mendapatkan dukungan yang lebih besar, baik dari masyarakat maupun pertolongan dari Allah SWT,” pungkasnya.

Program Berbagi Baksomu Lazismu DKI Jakarta akan berlangsung hingga 24 Maret 2025 di 12 masjid Muhammadiyah secara bergiliran.  Masyarakat yang ingin berpartisipasi dalam gerakan filantropi ini dapat menyalurkan zakat fitrah dan fidyah melalui rekening Bank Syariah Indonesia (BSI) 702-552-746-6 atas nama Lazismu DKI Jakarta.

spot_img

Hari ke-18: Keutamaan Sedekah di Bulan Ramadhan, Jalan Menuju Keberkahan dan Ampunan

JAKARTAMU.COM | Bulan Ramadhan adalah bulan penuh keberkahan, di mana setiap amal ibadah dilipatgandakan pahalanya. Salah satu amalan yang...

More Articles Like This