Kamis, Maret 13, 2025
No menu items!
spot_img

Tangan Besi

spot_img
Must Read

TANGAN besi, otot kawat, tulang baja

Ditempa di kawah candradimuka

Terbang ke angkasa menunggangi mega

Menembus cahaya menghirup

Kuasa menaklukannya

Perang adalah mimpinya

Kemenangan adalah cita-citanya

Apa pun dilakukan

Penjaga ketertiban masyarakat

Dijadikan keamanan semesta….

Semuanya kini berwarna coklat

Gelap rasanya

Saudara Si Jagabaya diperintahkan keluar dari barak

Memasuki istana dan melempar para narapraja tak bersenjata

Digantikannya dengan kursi berlaras senjata

Merasa juara warganegara

Berjasa dan tak kenal menyerah

Tapi suka menjarah demi alasan disiplin baja

Merasa warga utama bermodal nyawa

Kenapa tidak aku gunakan tangan besiku saja

Kenapa tak sekarang juga

Karena waktu menyandera

Katanya, demi bangsa dan negara

Padahal hanya ingin membalas dahaga kuasa

Telah sekian lama

Seraya menuduh bangsa ini sulit bersatu

Maka aku satukan di bawah sepatu lars kulit beruang dan gunakan tangan besiku saja

spot_img

Mengenal Zakat: Jenis, Ketentuan, Syarat, dan Hikmahnya dalam Islam

JAKARTAMU.COM | Zakat merupakan rukun Islam ketiga yang memiliki peran penting dalam membangun solidaritas sosial dan keadilan ekonomi. Sebagai...

More Articles Like This